Kubik Leadership

Kualitas Pemimpin Yang Berintegritas di PT Rekayasa Industri

Kualitas Pemimpin Yang Berintegritas di PT Rekayasa Industri

Warren Buffet pernah mengatakan bahwa jika kita ingin menilai kualitas dari seseorang, perhatikanlah 3 hal darinya. Yang pertama adalah intelegensia atau kecerdasannya, kedua adalah energi atau semangat di dalam dirinya dan yang ketiga adalah integritas. Seandainya yang ketiga tidak dimiliki oleh orang tersebut maka lupakanlah yang pertama dan kedua. Ungkapan tersebut menyiratkan kepada kita bahwa setinggi apapun tingkat kecerdasan dan sebesar apapun semangat seseorang tidak akan ada artinya manakala orang tersebut tidak memiliki integritas. Itulah sebabnya mengapa di berbagai organisasi atau perusahaan, integritas menjadi nilai yang harus dipegang teguh oleh insan-insan di dalamnya, tak terkecuali bagi karyawan di PT Rekayasa Industri (REKIND).

[fusion_builder_container hundred_percent=”yes” overflow=”visible”][fusion_builder_row][fusion_builder_column type=”1_1″ background_position=”left top” background_color=”” border_size=”” border_color=”” border_style=”solid” spacing=”yes” background_image=”” background_repeat=”no-repeat” padding=”” margin_top=”0px” margin_bottom=”0px” class=”” id=”” animation_type=”” animation_speed=”0.3″ animation_direction=”left” hide_on_mobile=”no” center_content=”no” min_height=”none”]

Pelatihan kepemimpinan
Trainer Jamil Azzaini dalam sesi perkenalan diri

Dengan latar belakang hal tersebut, bersama dengan Kubik Leadership pada 23-24 April yang lalu, REKIND memberikan pembekalan kepada 32 orang REKINDIS mengenai integritas dalam sebuah program pelatihan dan pengembangan SDM bernama COMBAD PRO (Competency Based Program) INTEGRITY. Di hari pertama, peserta diberikan materi oleh Inspirator SuksesMulia dan motivator Indonesia yaitu Jamil Azzaini dan hari kedua oleh Coach Ferlita Sari, seorang psikolog dan juga certified coach dari ICF yang pernah mengawali kariernya sebagai tenaga profesional di berbagai industri selama 15 tahun.

[/fusion_builder_column][fusion_builder_column type=”1_1″ background_position=”left top” background_color=”” border_size=”” border_color=”” border_style=”solid” spacing=”yes” background_image=”” background_repeat=”no-repeat” padding=”” margin_top=”0px” margin_bottom=”0px” class=”” id=”” animation_type=”” animation_speed=”0.3″ animation_direction=”left” hide_on_mobile=”no” center_content=”no” min_height=”none”]

Pelatihan kepemimpinan
Coach Ferlita Sari sedang melakukan sharing terkait integritas

Selama 2 hari pelaksanaan training, peserta diberikan pembekalan tentang 3 prinsip integritas, yaitu integritas dimulai dari mengambil kontrol terhadap diri, integritas diwujudkan dari aksi yang dilakukan dan integritas diri adalah upaya yang hasilnya pasti kembali kepada diri. Setelah mengenal prinsip integritas, di akhir sesi peserta pun diberikan tantangan untuk membuat sebuah aksi nyata yang akan diwujudkan dalam rangka meneguhkan nilai-nilai integritas di ruang lingkup REKIND. “Saya belajar bahwa betapa penting seseorang memiliki sikap integritas. Sikap integritas mendukung seseorang untuk mencapai kesuksesan.” ujar salah seorang peserta. Jika Anda berminat mengikuti pelatihan kepemimpinan dari Kubik Leadership, silahkan menghubungi Murni di 082111999022 atau telepon ke 021-7813030. Salam SuksesMulia!

 

Info training: follow @kubikleadership dan like Kubik Leadership[/fusion_builder_column][/fusion_builder_row][/fusion_builder_container]



Leave a Reply

Jawab Hitungan Ini :
7 * 3 = ?
Reload

Open whatsapp
1
Klik Chat Disini
Kubik Leadership Whatsapp
Salam SuksesMulia,

Terima kasih telah mengunjungi Kubik Leadership - HR partners specializing in Leadership and Personal Development.

Ada yang bisa kami bantu untuk meningkatkan pertumbuhan bisnis Anda?

klik icon whatsapp dibawah ini.