Kubik Leadership

SuksesMulia Coaching and Mentoring

SuksesMulia Coaching and Mentoring

bisnis_kontraktorPenambangan_logoPAMA1

 

Menjelang memasuki bulan Ramadhan 1435 H atau di akhir bulan Juni tepatnya tanggal 24-26 Juni 2014. Kubik Leadership kembali mengadakan Pelatihan Coaching & Mentoring for Leader untuk PT. Pamapersada Nusantara (PAMA). Lokasi pelatihan kali ini cukup jauh sekitar 232 Km dari kota Banjarmasin dan berada di dalam areal pertambangan. Pelatihan dilaksanakan di Kantor Operation Training Departemen Site Adaro KM.64 dan diikuti oleh para Group Leader dan Officer PT. Pamapersada Nusantara dari berbagai area Jobsite yang tersebar di Indonesia.

 

Tujuan utama dari pelatihan ini adalah agar peserta mampu memposisikan dirinya sebagai leader, yang juga memiliki concern dalam pengembangan anak buah. Untuk bisa memposisikan dirinya sebagai seorang leader, peserta harus memiliki keyakinan dan juga mental yang lebih kuat dibandingkan anak buah, mengingat begitu banyaknya masalah yang dihadapi peserta di lapangan. Selain itu, peserta diharapkan mengetahui, kapan saatnya peran mereka sebagai leader harus juga menjalankan peran sebagai coach, mentor ataupun konselor (jika dibutuhkan). Dengan peran-peran tersebut, diharapkan peserta juga mengetahui kemampuan atau teknik dasar yang dibutuhkan dalam menjalankan peran tersebut.

 

Pada Pelatihan ini, peserta mendapatkan Coaching Experience baik itu secara role play yang disaksikan secara pleno maupun di dalam kelompok masing-masing. Di dalam aktivitas kelompok peserta juga diminta untuk membuat Balance Wheel yang bertujuan untuk mengukur kemampuan diri masing-masing perserta dan juga mengidentifikasi aspek-aspek penting dalam kehidupannya dan bagaimana ia mencapai keseimbangan dengan terus mengembangkan aspek-aspek penting tersebut.

 

Peserta pelatihan juga banyak mendapatkan pemahaman mengenai Coaching & Mentoring baik secara teoritis maupun materi mengenai Coaching & Mentoring skill. Banyak sekali insight yang didapatkan oleh para peserta. Peserta menyadari pemahaman mereka selama ini mengenai Coaching & Mentoring ternyata berbeda dengan yang sebenarnya. Dengan pemahaman yang mereka dapat selama pelatihan, peserta menjadi antusias dan bersemangat tinggi untuk segera mengaplikasikannya dalam pekerjaan mereka dan juga di dalam pengelolaan serta pengembangan tim.



Leave a Reply

Jawab Hitungan Ini :
5 * 5 = ?
Reload

Open whatsapp
1
Klik Chat Disini
Kubik Leadership Whatsapp
Salam SuksesMulia,

Terima kasih telah mengunjungi Kubik Leadership - HR partners specializing in Leadership and Personal Development.

Ada yang bisa kami bantu untuk meningkatkan pertumbuhan bisnis Anda?

klik icon whatsapp dibawah ini.